Surabaya, April 2025 — Dalam rangka menyambut Sistim Penerimaan Murid Baru (SPMB) Tahun Pelajaran 2025/2026, SMK Pawiyatan Surabaya melalui Tim Promosi SPMB melaksanakan kegiatan sosialisasi dan penyebaran brosur ke berbagai sekolah menengah pertama (SMP) dan MTs di wilayah sekitar.
Kegiatan ini dilakukan sebagai upaya memperkenalkan SMK Pawiyatan kepada calon siswa dan orang tua/wali siswa, serta memberikan informasi lengkap mengenai program keahlian yang tersedia, keunggulan sekolah, fasilitas, hingga jalur dan mekanisme pendaftaran.
Tim promosi yang terdiri dari guru dan staf , secara langsung mengunjungi beberapa sekolah untuk menyampaikan presentasi singkat dan menyerahkan brosur informasi SPMB. Sambutan hangat diberikan oleh pihak sekolah yang dikunjungi, dan banyak siswa yang tampak antusias bertanya mengenai jurusan dan peluang kerja lulusan SMK.
Kepala SMK Pawiyatan Surabaya, Bapak Andi Susanto, SE, MM, menyampaikan bahwa kegiatan ini adalah bagian dari komitmen sekolah dalam menjalin hubungan baik dengan lingkungan sekitar dan memastikan informasi SPMB tersampaikan secara langsung dan tepat sasaran.
“Kami ingin memberikan gambaran yang jelas kepada calon siswa tentang potensi dan peluang yang bisa mereka raih bersama SMK Pawiyatan,” ujarnya.
Melalui kegiatan ini, diharapkan para lulusan SMP/MTs dapat mempertimbangkan SMK Pawiyatan sebagai pilihan utama untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi dengan fokus pada keahlian dan dunia kerja.